JKT48 umumkan daftar senbatsu single ke-5 dan Senbatsu Sousenkyo


Pada 16 Februari, JKT48 mengumumkan daftar anggota senbatsu untuk single ke 5 yaitu “Flying Get“. Hal ini disampaikan di Teater JKT48 pada hari minggu.


Pengumuman tersebut disampaikan melalui layar yang dibentangkan di depan teater. Sebelumnya, single Flying Get sudah ditampilkan hari sabtu 15 Februari dalam acara WAKUWAKU JAPAN MUSIC FESTIVAL, dan single tersebut juga menjadi soundtrack TVCM dari WAKUWAKU JAPAN TV.

Daftar anggota senbatsu single JKT48 – Flying Get :

Team J : Melody Nurramdhani, Nabilah Ratna Ayu, Jessica Veranda, Shania Junianatha, Haruka Nakagawa, Devi Kinal Putri, Ayana Shahab, Sendy Ariani, Jessica Vania, Rezky Wiranti Dhike, Ghaida Farisya
Team KIII : Cindy Yuvia, Shinta Naomi, Ratu Vienny Fitrilya, Viviyona Apriani, Alicia Chanzia
Ini adalah pertama kalinya bagi Ghaida Farisya, Sendy Ariani, Viviyona Apriani dan Alicia Chanzia masuk kedalam single senbatsu.

Download Video nya Disini

Selain itu, juga diumumkan melalui event valentine (16/02/2014) di JKT48 theater, Akhirnya JKT48 akan menyelenggarakan Senbatsu Sousenkyo untuk single ke-6 nya.

Sousenkyo adalah pemilihan member senbatsu yang langsung di voting oleh fans mereka sendiri. Sebenarnya, sudah lama fans di indonesia menunggu akan ada nya Sousenkyo di JKT48 agar mereka dapat memilih langsung member favorite di single senbatsu.

Masih belum ada keterangan lebih lanjut dari official JKT48 tentang Sousenkyo ini dan single apa yang akan dibawakan.


Source : todayidol.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

[Review] the GazettE - BEAUTIFUL DEFORMITY

9GOATS BLACK OUT Disband